Tol Suramadu Gratis, Timses Prabowo - Sandi : Upaya Gembosi Suara Prabowo di Madura
Anggota Timses Prabowo - Sandi Eggi Sudjana menyebut, kebijakan Presiden Joko Widodo yang menggratiskan Jalan Tol Suramadu tak akan mampu menggaet suara warga Madura agar memilihnya. Alasannya, karena masyarakat setempat sudah bulat mendukung Prabowo

MONITORDAY.COM - Anggota Timses Prabowo - Sandi Eggi Sudjana menyebut, kebijakan Presiden Joko Widodo yang menggratiskan Jalan Tol Suramadu tak akan mampu menggaet suara warga Madura agar memilihnya. Alasannya, karena masyarakat setempat sudah bulat mendukung Prabowo.
Eggi menambahkan, Kyai setempat sudah menyatakan tekadnya yang bulat untuk mendukung Prabowo.
"Orang Madura, menurut hemat saya tak akan mau dibohongi lagi seperti Mahfud MD," kata Eggi di Jakarta, Rabu, (31/10/2018).
Mahfud MD, yang merupakan tokoh asal Madura memang sempat dijanjikan untuk menjadi Cawapres Jokowi. Namun, kenyataanya dia kini tak mendapatkan apa-apa.
"Mestinya Jokowi sama kayak Ratna Sarumpaet tuh. Diproses," ucap politikus PAN.
Eggi menyebut, Jokowi sengaja menggratiskan biaya tol ini karena ingin menggembosi suara Prabowo Subianto disana.
"Ini prasangka buruknya," sebut dia.
Buktinya, kata Eggi, saat Presiden keenam Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mempertanyakan hal ini, Jokowi sama sekali tak menjawab.
"Dari sisi etika juga. Selama Jokowi mimpin, sudah 12 kali loh Jokowi BBM naik. Sementara ini menggratiskan untuk kampanye," tandasnya.