Sejuta Cerita Mandalika

"Mandalika memang punya sejuta pesona, siapa pun yang melihatnya pasti jatuh cinta."
MANDALIKA, nama ini sekarang punya segudang pesona, sejuta cerita. Siapa pun dibuatnya jatuh cinta. Kini, mata dunia jadi terbuka, bahwa Mandalika bukan cuma soal lintasan atau liburan semata.
Paling tidak itu dirasakan pebalap Repsol Honda, Marc Marquez. Sebelum acara Tes Pramusim MotoGP 2022 digelar, dia sempat mengunggah foto selfie di akun Instagram miliknya, @marcmarquez93, pada Rabu (9/2/2022).
Marc nampak bertelanjang dada di sebuah bukit nan hijau berlatar Pantai Seger yang cantik. Ia mengangkat kedua tangan dan membentuk ‘huruf v’ dengan dua jarinya. Dia juga menambahkan sebuah keterangan singkat di foto ini, ‘In Love with this place’ lengkap dengan tagar #Indonesia.
Nyaris 1 juta orang telah melihat dan menyukai unggahan pebalap asal Spanyol tersebut. Tiga kali lipat lebih banyak ketimbang foto berlatar Sirkuit Sepang, yang ia unggah seminggu lalu.
Gelaran Tes Pramusim MotoGP 2022, yang berlangsung 11-13 Februari 2022 di Sirkuit Mandalika pun betul-betul jadi ajang luar biasa.
Para pebalap MotoGP kerap membagikan postingan kegiatan mereka selama di Mandalika. Postingan mereka lantas diserbu warganet.
Wajar saja, karena sirkuit internasional ini tak hanya punya lintasan dengan daya cengkram terbaik dalam kondisi basah, tapi juga punya keindahan alam yang tiada tara. Jika dibandingkan dengan Sirkuit Sepang misalnya, jauh berbeda kualitasnya.
Membuka Mata Dunia
Alhasil, Sirkuit Internasional di Jalan Raya Pertamina Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika, Lombok Tengah ini pun menyita perhatian banyak orang.
Tak cuma bagi pebalap Moto GP, namun juga bagi semua warga +62 dan masyarkat dunia. Bahwa Indonesia tak cuma Jakarta dan Bali saja.
Sejak awal, proyek MotoGP Mandalika 2021 memang punya tujuan lebih dari sekadar menghelat ajang balapan terakbar di jagat raya. Namun juga mengatrol sektor pariwisata yang rontok diterpa badai pandemi.
Kita tahu bahwa fanbase MotoGP itu amat banyak jumlahnya. Tersebar di seluruh penjuru dunia. Katanya, tak kurang dari 400 juta orang.
Itu artinya, lewat MotoGP, dunia bisa makin aware bahwa Bali bukan lah satu-satunya destinasi wisata menarik di Indonesia.
Bali memang indah di pelupuk mata. Tapi Indonesia juga punya destinasi lain yang layak jadi tujuan. Kombinasi sirkuit bertaraf internasional, ajang balap yang kompetitif, ditambah pemandangan pantai nan indah adalah daya tarik utama.
Kombinasi lengkapnya, bisa membawa keluarga menghabiskan waktu yang menyenangkan. Mungkin usai balapan mereka bisa memperpanjang masa liburan.
Tak Sekadar Legenda
Tak dipungkiri, jika raison d’etre pembangunan Sirkuit Mandalika adalah faktor ekonomi. Keberadaan sirkuit ini diyakini bakal meningkatkan devisa dan pendapatan daerah. Tentu saja juga pendapatan warga lombok.
Pembangunan Sirkuit Mandalika sebetulnya merupakan pemicu untuk mendorong kegiatan ekonomi lokal, khususnya pariwisata dan UMKM.
Itulah mengapa, kita senang sekali melihat sejumlah warga tampak asyik menonton dan bahkan menggelar lapak jualan di bebukitan yang mengelilingi sirkuit. Ada yang jual minuman, kopi, hingga camilan.
Mereka nampak kegirangan, menyaksikan tes pramusim MotoGP 2022 yang diikuti 24 pembalap di sirkuit yang panjangnya 4,32 km dan 17 tikungan.
Dari kejauhan, mereka tampak asyik berswafoto dengan latar sirkuit yang dilintasi para pebalap.
Antusiasme warga Lombok sangat wajar. Karena Mandalika bagi mereka punya segudang cerita. Salah satunya, tentang seorang puteri nan cantik jelita. Ia terpaksa lari ke laut dan melepas raganya.
Sang Puteri tak ingin para pangeran nan gagah perkasa di negerinya bersimbah darah berebut dirinya. Sang puteri pun raib dan jadi legenda.
Tak lama setelah sang puteri raib, muncul banyak cacing di sekitar pantai Seger, Lombok Tengah. Warga pun beramai-ramai menangkapnya, lantaran rasanya yang enak. Banyak yang percaya itu jelmaan Puteri Mandalika.
Sejak itu, munculah tradisi nan unik ‘Bau Nyale’. Tradisi menangkap cacing laut. Cacing Papolo namanya, varietas langka (Eunice Viridis) di perairan tropis. Acaranya digelar setahun sekali, karena Nyale ini datang ke pantai-pantai di Pulau Lombok setahun sekali.
Mandalika memang punya sejuta pesona, siapa pun yang melihatnya pasti jatuh cinta. Cukup beralasan jika sirkuit internasional yang baru saja diresmikan Pak Jokowi menyandang namanya.