TKN Jokowi-Ma'ruf Komitmen Terus Lakukan Kampanye Positif
Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma'ruf Amin berkomitmen untuk terus melakukan kampanye positif di pemilihan Presiden 2019.

MONITORDAY.COM - Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma'ruf Amin berkomitmen untuk terus melakukan kampanye positif di pemilihan Presiden 2019. Mereka berkomitmen untuk tidak melakukan kampanye kotor dengan melakukan ujaran kebencian atau menyerang lawan politik dengan berita bohong.
Sekretaris TKN Jokowi-Ma'ruf, Hasto Kristiyanto mengatakan bahwa pihaknya akan fokus membuat gagasan dan program besar untuk bangsa, dan dengan menunjukan prestasi dan capaian selama mempimpin. Ia mengatakan, bahwa pihaknya akan sebisa mungkin menghindari untuk menyerang lawan dengan ujaran kebencian maupun mencari-cari kesalahan.
"Kampanye positif yang simpatik kami yakin akan mendapat simpati dan diterima masyarakat, bukan dengan mengumbar sisi buruk lain. itu sangat kami hindari," kata Hasto seperti dalam keterangan persnya di Jakarta, Senin (8/10).
Ia menyinggung beberapa hasil survei independen yang telah dirilis, yang menujukan elektabilitas Presiden Joko Widodo tinggi yakni 60,2 persen dan jauh lebih tinggi daripada elektabilitas Prabowo Subianto yakni 29,8. Menurut dia, hal tersebut telah menunjukan kepercayaan masyarakat terhadap kinerja pemerintah dan mengapresiasi apa yang telah dicapai.
Dengan menunjukan prestasi seperti itu, kata Hasto, TKN Jokowi bekerja. Karena itu, Ia mengungkapkan bahwa filosofi yang dipakai pihaknya yaitu "becik ketitik olo ketoro", yang artinya hal baik akan ketahuan meski disembunyikan, dan juga yang buruk juga akan ketahuan meski ditutup-tutupi.
Menurut Hasto, filosofi itu mengajarkan bahwa pihaknya harus selalu berbuat baik, meski orang tidak mengetahuinya, dan yakin suatu saat orang akan mengetahuinya. bukan malah menyerang pihak lain tanpa mau adu prestasi yang telah dicapai, dan juga adu gagasan untuk kebaikan bangsa.
"Berbuat baik dan kebaijkan itu jauh lebih penting fari pada menyerang pihak lain, tanpa menunjukkan prestasi," kata Hasto, yang juga Sekjen Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ini.