MPR Minta Pemerintah Evaluasi Strategi Penanganan Covid-19

98,6 Persen Daerah Terpapar Covid-19.

MPR Minta Pemerintah Evaluasi Strategi Penanganan Covid-19
Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo (Bamsoet)/ Dok. ANTARA

MONITORDAY.COM - Pemerintah perlu mengevaluasi upaya penanganan pandemi Covid-19, sebab penyebaran Covid-19 di kabupaten/kota di Indonesia sudah mencapai 98,6 persen.

"Mendorong pemerintah dan seluruh lembaga atau instansi di seluruh sektor, khususnya sektor-sektor strategis, melakukan strategi baru dalam penanganan Covid-19," kata Ketua MPR, Bambang Soesatyo dalam keterangan tertulisnya, Jumat (4/12).

Menurut Bambang, upaya menekan penularan Covid-19 melalui 3M (mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak) harus terus digencarkan pemerintah.

Selain itu, pria yang akrab disapa Bamsoet itu meminta pemerintah menggencarkan upaya 3T (tracing, testing, treatment) atau penelusuran, pengetesan, dan pengobatan yang sesuai dengan standar Badan Kesehatan Dunia (WHO).

Dalam pedoman WHO, sebuah negara setiap minggunya harus memeriksa 1 per 1000 penduduk terkait Covid-19. Sedangkan untuk mencapai target tersebut, Indonesia dengan jumlah penduduk 267 juta jiwa harus memeriksa 267.700 orang setiap minggu.

Sementara, jumlah pemeriksaan secara nasional hingga akhir November 2020 disebut sudah mencapai 90,64 persen dari target atau standar WHO.

Selanjutnya, Bamsoet berharap pemerintah segera menemukan solusi atas berbagai persoalan yang ditemui di lapangan saat ini. Mulai dari pengetesan Covid-19 hingga penerapan protokol kesehatan.

Adapun sejumlah 507 kabupaten/kota atau sebanyak 98,6 persen daerah yang sudah terpapar Covid-19. Hanya 7 kabupaten/kota yang hingga saat ini dilaporkan belum ada kasus Covid-19.

Secara kumulatif kasus meninggal akibat Covid-19 mencapai 17.355 orang dan pasien Covid-19 sembuh sebanyak 462.553 orang.