Wakil Bupati Sukabumi Hadiri Bedah Buku Hasil Karya PT Jamkrindo

MONITORDAY.COM - PT Jamkrindo menggelar acara bedah buku "Inspirasi Jamkrindo Mendukung Pilar Pertumbuhan Ekonomi Dalam Tujuan Pembangunan Berkelanjutan" berlangsung secara hybrid, Senin (30/8/2021).
Acara tersebut dihadiri Asisten Deputi Bidang Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Kementerian BUMN, Agus Suharyono; Wakil Bupati Sukabumi Bapak Iyos Somantri; Direktur SDM, Umum dan Kepatuhan PT Jamkrindo Ir. Sulis Usdoko; dan Dekan Fakultas Teknik Geologi Universitas Padjadjaran Prof. Ir. Mega Fatimah Rosana, M. Sc., Ph. D.
Dalam sambutannya, Iyos Somantri menyampaikan, buku tersebut merupakan hasil karya Jamkrindo. Sedangkan isinya menjelaskan peran Jamkrindo dalam mengembangkan kawasan Geopark Ciletuh di Sukabumi, Jawa Barat.
"Hari ini kita akan melakukan bedah buku yang tentunya adalah hasil karya yang telah dilakukan Jamkrindo dan di dalamnya memuat sepak terjangnya dalam pengembangan kawasan Pelabuhan Ratu," kata Iyos dalam acara tersebut.
"Sangat kami harapkan dan sangat kami nantikan dan mudah-mudahan para peserta yang ada diruang ini maupun yang virtual bisa memahami dan makna daripada buku yang akan kita bedah pada hari ini," imbuhnya.
Ia berharap dengan adanya pengembangan Geopark Ciletuh di Sukabumi, Jawa Barat dapat berpengaruh terhadap meluasnya suatu kegiatan ekonomi. Dengan demikian, warga sekitar dapat memanfaatkannya.
"Kita harap Multiplier effectnya adalah untuk kepentingan dan kesejahteraan masyarakat," ujar Iyos.
Selain itu, Iyos menyebutkan, pihaknya akan terus berupaya mewujudkan Sukabumi menjadi daerah yang maju, inovatif dan sejahtera.
"Semua ikhtiar kita lakukan untuk mewujudkan kota sukabumi yang sesuai dengan visi misi kami, Sukabumi yang religius maju inovatif sejahtera lahir batin," ucapnya.