TKN Resmi Bubar, Jokowi Pastikan Partai Koalisi Tetap Solid

Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma’ruf Amien dibubarkan di Restoran Seribu Rasa, Menteng, Jakarta Pusat pada Jum’at (26/7). Meski demikian, Jokowi menegaskan koalisi akan tetap solid.

TKN Resmi Bubar, Jokowi Pastikan Partai Koalisi Tetap Solid
Jokowi Resmi Bubarkan TKN di Restoran Seribu Rasa, Menteng, Jakarta Pusat pada Jum’at (26/7)/Foto: Ist

MONITORDAY.COM – Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma’ruf Amien dibubarkan di Restoran Seribu Rasa, Menteng, Jakarta Pusat pada Jum’at (26/7). Meski demikian, Jokowi menegaskan koalisi akan tetap solid.

"Koalisi tetap rukun rukun saja, lebih solid dari sebelumnya," kata Jokowi.

Jokowi menuturkan, TKN dibubarkan karena tugasnya untuk menenangkan pasangan Jokowi-Ma'ruf sudah selesai.

Terlihat Jokowi didampingi Ketua TKN Erick Thohir dan anggota Dewan Pengarah TKN Pramono Anung yang kompak mengenakan kemeja putih.

Cawapres terpilih KH Maruf Amin juga datang pukul 16.30 yang didampingi Sekretaris TKN Hasto Krisyanto.

Selain itu, turut hadir juga para petinggi TKN. Ada Arsul Sani, Hasto Kristiyanto, Abdul Kadir Karding, dan Puan Maharani.

Kemudian, Wakil Presiden Jusuf Kalla juga hadir sebagai Ketua Dewan Pengarah TKN bersama Anggota Dewan Pengarah TKN Puan Maharani dan Wakil Ketua TKN Moeldoko.