Saat Sidang Lanjutan Berlangsung, MK Didatangi 'Pengusir Setan'

Sejumlah massa yang mengatasnamakan Gerakan Pengusir Setan (GPS) Institute PTIQ Jakarta menggelar aksi simpatik di Jalan Merdeka Barat, Jakarta, Selasa (18/6/2019).

Saat Sidang Lanjutan Berlangsung, MK Didatangi 'Pengusir Setan'
Gerakan Pengusir Setan (GPS) Institute PTIQ Jakarta menggelar aksi simpatik di Jalan Merdeka Barat, Jakarta, Selasa (18/6/2019)/Foto: Alfan

MONITORDAY.COMSejumlah massa yang mengatasnamakan Gerakan Pengusir Setan (GPS) Institute PTIQ Jakarta menggelar aksi simpatik di Jalan Merdeka Barat, Jakarta, Selasa (18/6/2019).

Para demonstran tersebut beramai-ramai berjalan menuju Gedung Mahkamah Konstitusi (MK) sembari melakukan aksi teatrikal dan bersolawat.

“mewakili suara masyarakat yang merasa semua yang terjadi di saat ini sudah mulai ‘kesetanan’, maka kami siap mengusirnya,” kata salah satu orator.

Dalam aksinya, GPS memperlihatkan aksi ritual mengusir setan yang mereka anggap sudah merusak demokrasi di Mahkamah Konstitusi.

Ritual mengusir setan tersebut, ditunjukan dengan membakar kemenyan dan menaburkan bunga kepada boneka berbentu jailangkung.

Massa hanya menggelar aksi hingga di depan Kantor Kemenhan. Seperti diketahui, petugas polisi telah memasang pagar kawat tepat di depan Gedung Kemenhan di Jalan Merdeka Barat menuju gedung MK. Polisi pun melarang massa untuk aksi di depan Gedung MK.