Ribuan Guru Hong Kong Tuntut Pemerintah Tetap Jalankan Kebebasan Demokrasi

Seribu guru sekolah di Hong Kong melaksanakan demo di bawah guyuran hujan aksi tersebut menuntut hal sebelumnya telah dilakukan massa pro-demokrasi Hong Kong agar kota tersebut bisa menjalankan sistem demokrasi yang bebas dari pemerintah pusat China, pada Sabtu (17/08).

Ribuan Guru Hong Kong Tuntut Pemerintah Tetap Jalankan Kebebasan Demokrasi
Ilustrasi Demo

MONITORDAY.COM - Seribu guru sekolah di Hong Kong melaksanakan demo di bawah guyuran hujan aksi tersebut menuntut hal sebelumnya telah dilakukan massa pro-demokrasi Hong Kong agar kota tersebut bisa menjalankan sistem demokrasi yang bebas dari pemerintah pusat China, pada Sabtu (17/8).

Yu, seorang guru yang ikut turun ke jalan mengatakan para demonstran tersebut lebih pemberani di banding pemerintahnya.

"Saya sangat mengapresiasi keberanian dan kepedulian mereka terhadap Hong Kong. Mereka benar-benar lebih berani ketimbang pemerintah kami," kata Yu seperti dikutip dari AFP, Minggu (18/8).

Demonstran para guru ini telah disetujui oleh polisi dan berlangsung damai. Setelah berkumpul di kawasan pusat bisnis, mereka berbaris di Gedung Pemerintah, kediaman pemimpin Hong Kong Carrie Lam.

Hong Kong adalah bagian wilayah milik China. Namun kota ini memiliki hak istimewa "satu negara, dua sistem" sejak dikembalikan oleh Inggris ke China pada tahun 1997.