Pendiri MER-C Joserizal Jurnalis Meninggal Dunia
Pihak MER-C pun memohon doa kepada semua pihak semoga yang bersangkutan mendapatkan tempat yang baik disisinya.

MONITORDAY.COM – Pendiri dan juga Dewan Pembina Medical Emergency Rescue Commite (MER-C), Joserizal Jurnalis meninggal dunia dini hari tadi.
Berdasarkan keerangan dari pihak MER-C, Joserizal meninggal dunia di Rumah Sakit Harapan Kita, Jakarta, pada Senin (20/1), Pkl 00.38 WIB.
Pria kelahiran 11 Mei 1963 itu akan disemayamkan Pendopo Silaturahim, Jl. Kalimanggis Raya No. 90 Cibubur, Bekasi, disholatkan bada Dzuhur di Masjid Silaturahim dan dimakamkan di TPU Pondok Rangon, Jakarta Timur.
Pihak MER-C pun memohon doa kepada semua pihak semoga yang bersangkutan mendapatkan tempat yang baik disisinya.
“Mohon dimaafkan segala kesalahan dan kekhilafan beliau. Terima kasih atas segala doa dan perhatian dari kerabat, teman, relasi, saudara-saudara seperjuangan selama beliau sakit hingga akhir hayatnya,” demikian dituliskan keterangan dari MER-C.
Kabar meninggalnya Joserizal ini membuat warganet juga turut berbelasungkawa. Salah satu tokoh yang juga turut memberikan ucapan duka yakni Mantan Ketua Umum Golkar Abu Rizal Bakrie, melalui akun Twitter @aburizalbakrie, Ia mengucapkan belasungkawa dan memohon doa kepada semua pihak.
"Innalillahi wa inna ilaihi rojiun. Turut berduka cita yang mendalam atas wafatnya dr Joserizal Jurnalis, Sp.OT Pendiri Medical Emergency Rescue Committee (MER-C) Beliau orang baik. Semoga husnul khotimah dan mendapatkan tempat terbaik di sisi Allah SWT," tulisnya.