PAN Masih Upayakan Poros Alternatif Penantang Jokowi dan Prabowo
Wacana membentuk poros ketiga dalam menghadapi Pilpres 2019 yang digawangi PKB, PAN, dan Demokrat guna mengusung capres - cawapres selain poros Jokowi dan Prabowo mulai mengendor.

MONITORDAY.COM - Wacana membentuk poros ketiga dalam menghadapi Pilpres 2019 yang digawangi PKB, PAN, dan Demokrat guna mengusung capres - cawapres selain poros Jokowi dan Prabowo mulai mengendor. Hal tersebut, lantaran PKB menilai Demokrat Kurang serius mewujudkannya.
Meski demikian, Politisi Partai Amanah Nasional (PAN), Saleh Partaonan Daulay mengaku hingga saat ini partai berlambang matahari itu tetap mengupayakan agar Poros Alternatif dalam kontestasi Pilpres 2019 dapat terbentuk.
"PAN masih tetap berupaya mengusung Pak Zulhas agar bisa dimasukan ke dalam salah satu calon alternatif untuk maju (Pilpres 2019)," katanya kepada Monitorday.com di Ruang Komisi IX DPR, Rabu (05/04).
Saleh melanjutkan, PAN hingga kini masih terus bergerak menyerap aspirasi masyarakat dengan melakukan safari politik.
"Itu tugas ketum untuk berkeliling bersilaturahim, bersafari politik dengan tokoh bangsa, tokoh parpol lain dan tokoh umat untuk mendiskusikan bagaimana kedepannya (Kontestasi Pilpres 2019)," bebernya.
"Yang penting komunikasi dulu," tambahnya.
Wakil Ketua Komisi IX ini pun yakin, jika nantinya PAN akan memberikan figur Calon Presiden dan Wakil Presiden yang terbaik bagi masyarakat dan bangsa.
"Insyaalloh PAN akan memberikan yang terbaik, sesuai dengan apa yang diinginkan dan diharapkan masyarakat," terangnya.
[Mrf]