Masuk Mal Wajib Tunjukan Sertifikat, dr Tirta Minta Pemerintah Perjuangkan Hak Pasien Belum Divaksin

Masuk Mal Wajib Tunjukan Sertifikat, dr Tirta Minta Pemerintah Perjuangkan Hak Pasien Belum Divaksin
dr. Tirta Mandira Hudi/ Dok. ANTARA.

MONITORDAY.COM - dr. Tirta Mandira Hudi buka suara menanggapi prasyarat masuk ke mal hingga restoran wajib menunjukkan sertifikat vaksin. Ia mengaku tidak setuju bila sertifikat vaksin menjadi syarat administrasi.

"Jangan jadikan sertifikat vaksin sebagai syarat administrasi," tulis dr.Tirta melalui Instagram miliknya @dr.tirta sebagaimana dikutip, Kamis (12/8/2021).

Dalam hal ini, dr. Tirta pun menyinggung Kemenkes dan Koordinator PPKM Darurat Jawa dan Bali atas kebijakan sertifikat vaksin demi masuk mal dan restoran.

Pria yang akrab disapa Cipeng itu menyebutkan vaksin pada dasarnya itu penting. Namun, pencegahan penularan Covid-19 juga tak kalah penting.

"Vaksin penting! Memang. Namun, jangan digeser, digunakan untuk syarat kemana-mana, jadi seakan-akan kartu sakti," imbuh dr.Tirta.

Maka dari itu, dia mengusulkan pemerintah harus membuat aturan yang adil bagi orang-orang yang belum bisa divaksin pada saat ini.

Apalagi, lanjut dr. Tirta, ada orang yang kontraindikasi terhadap vaksinasi Covid-19. Bahkan, terdapat pula orang mendapatkan rekomendasi dokter agar menunda pelaksanaan vaksinasi covid-19.

"Tolong, perjuangkan juga hak pasien-pasien yang belum bisa divaksin! Mereka juga enggak mau ribet begini. Pikirkan orang-orang yang enggak bisa divaksin," ucap pria yang juga influencer itu.