Akademisi UMC Apresiasi Langkah Perum Bulog Soal Pangan

Akademisi UMC Apresiasi Langkah Perum Bulog Soal Pangan
Akademisi Universitas Muhammadiyah Cirebon (UMC), Asep Gunawan/ Istimewa

MONITORDAY.COM - Akademisi Universitas Muhammadiyah Cirebon (UMC), Asep Gunawan menilai langkah  Perum Bulog di bawah Komando Budi Waseso banyak melakukan terebosan.

Diketahui, Kepala Bulog yang akrab disapa Buwas saat ini sedang mengembangkan bahan pangan berbahan dasar jagung, sagu, dan singkong untuk memperkuat ketahanan pangan di Indonesia.

“Saya apresiasi sekali dengan langkah Pak Buwas soal ketahanan pangan. Kita ketahui Perum Bulog saat ini membuat beras berbahan dasar jagung, beras dari sagu dan singkong dengan tujuan untuk masalah ketahanan pangan, sehingga masyarakat yang biasa makan beras sudah ada pilihan lain yang bahan dasarnya bukan dari padi,” Kata Asep yang mengajar di Prodi Manajemen Fakulas Ekonomi UMC, Jum'at (5/2/2021).

Asep memandang bahwa Bulog sudah benar melakukan inovasi pangan yang tidak boleh hanya itu-itu saja, apalagi hanya mengandalkan beras sebagai satu-satunya bahan pangan.

Oleh sebab itu,  langkah membuat bahan pangan lain seperti mie berbahan dasar dari sagu, singkong, ubi dan jagung perlu di sokong.

Terlebih kondisi saat ini, harus ada alternatif kepada masyarakat di masa pandemi ini agar tidak kesulitan mendapatkan pangan.

Sebagai negara agraris, sudah sepantasnya Indonesia bisa swasembada pangan melalui pengembangan berbagai komoditas yang berpotensi sangat besar untuk mendukung ketahanan pangan.

Namun masalahnya, kebanyakan jagung digunakan untuk pakan ternak bukan untuk dikonsumsi masyarakat secara berkelanjutan. Padahal sagu dan singkong, serta jagung itu rendah gluten sehingga bagus untuk Kesehatan.

" Semoga angin perubahan di Bulog untuk melakukan berbagai lompatan strategis untuk ketahanan pangan nasional ini konsisten, tidak temporal dan wajib kita dukung. Pak Buwas sudah memberikan solusi terbaik untuk Bangsa ini," harap Asep.