Walkot Kupang : Masyarakat Harap Segara Lakukan Kerja Bakti Usai Terjadi Bencana

Walkot Kupang : Masyarakat Harap Segara Lakukan Kerja Bakti Usai Terjadi Bencana
Wali Kota Kupang Jefri Riwu/net

MONITORDAY.COM - Usai dilanda bencena alam badai siklon tropis Seroja, masyarakat kupang diharapkan untuk melakukan kerja bakti untuk membersihkan pohon-pohon yang tumbang maupun membersihkan material bangunan yang masih berserakan di jalan.

"Para camat dan lurah, RT/RW di Kota Kupang melakukan mobilisasi warga untuk mulai kerja bakti membersihkan pepohonan yang tumbang ke jalan umum serta material bangunan yang berserakan di jalan-jalan di daerah ini", ujar Wali Kota Kupang, Jefri Riwu, Jumat (9/4/2021).

Jefri meminta seluruh masyarakat Kota Kupang untuk bahu membahu, saling gotong royong serta turun di lingkungan masing-masing membersihkan lingkungan mereka akibat badai Seroja ini.

Jefri berharap berharap kerja sama ini bisa dapat mempercepat pemulihan kembali aliran listrik maupun jaringan telekomunikasi ke rumah warga Kota Kupang sehingga geliat pembangunan di daerah ini kembali bertumbuh.

"Banyak pohon yang tumbang dan menekan kabel-kabel listrik dan telepon. Kita harus bantu teman-teman dari PLN dan Telkom untuk bisa berkerja cepat menyelesaikan permasalah kelistrikan dan telekomunikasi di Kota Kupang akibat badai Seroja sehingga pelayanan mereka bisa normal kembali," katanya.