Lingkungan Hidup Jadi Tema yang Diangkat Lomba Cipta Cerpen Bahasa Indonesia OLSN
Para peserta merupakan mereka yang terpilih dari kurang lebih 800 naskah cerita pendek yang terkirim ke pihak kepanitiaan.

MONDAYREVIEW.COM - Menyadari potensi kesenian bagi siswa, Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Pertama, Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menyelenggarakan suatu kegiatan sebagai wadah ekspresi siswa di bidang seni dan sastra, yang diberi nama Olimpiade Literasi Siswa Nasional (OLSN). Kegiatan OLSN diharapkan dapat mewadahi berbagai kegiatan seni dan sastra, serta mampu mengangkat potensi yang dimiliki siswa, sehingga mampu memberikan prestasi dan kebanggaan bagi dunia pendidikan dan bangsa Indonesia.
Olimpiade Literasi Siswa Nasional (OLSN) SMP Tahun 2017 dihelat di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta pada 26-30 Oktober 2017. Terdapat 3 cabang lomba yang dipertandingkan yakni Lomba Cipta Cerpen Bahasa Indonesia, Lomba Debat Bahasa Indonesia, Lomba Kreativitas Cerita Berbahasa Inggris (Story Telling).
Pelaksanaan Lomba Cipta Cerpen Bahasa Indonesia diikuti oleh 34 peserta dari 34 provinsi di Indonesia. Para peserta merupakan mereka yang terpilih dari kurang lebih 800 naskah cerita pendek yang terkirim ke pihak kepanitiaan. Pelaksanaan lomba dilaksanakan pada Sabtu, 28 Oktober 2017 pada jam 8-12. Tema yang diangkat adalah Lingkungan Hidup. Sebelum pelaksanaan lomba, pada hari Jumat, 27 Oktober 2017 dilakukan pembekalan oleh Naning Pranoto.