Ledakan di Monas Jatuhkan Korban
Ledakan yang diduga berasal dari handphone tersebut terjadi pada pukul 07.40 WIB.

MONITORDAY.COM - Telah terjadi ledakan di Monas, Jakarta Pusat pada Selasa (3/12/2019). Ledakan yang diduga berasal dari handphone tersebut terjadi pada pukul 07.40 WIB.
Kapendam Jaya Letkol Czi Zulhandrie S Mara, memastikan adanya ledakan tersebut sekaligus membenarkan jatuhnya korban yang mengalami luka berat.
"Ya, semua sedang melakukan penyelidikan. Ada dari polisi juga. Satu orang luka berat ditemukan di tempat," kata Zulhandrie saat dikonfirmasi, Selasa (3/12/2019).
Informasi ledakan tersebut juga dibenarkan Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen (Pol) Argo Yuwono. Ia mengatakan, petugas sudah berada di lokasi untuk melakukan penyelidikan. Lokasi juga sudah disterilkan.
Argo membenarkan ada korban dalam ledakan tersebut. Namun, ia belum dapat memastikan jumlahnya dan identitas korban.
"Korban luka sudah dibawa ke rumah sakit," kata dia.
"Ada ledakan, tapi masih kita cari ledakan dari apa," tandas Argo kemudian.