Yuk! Hadiri Perayaan Hari Batik Nasional di Kemendikbud Malam Ini

Seluruh rangkaian kegiatan Perayaan Hari Batik juga akan dikemas dalam sebuah drama musikal yang menampilkan tokoh-tokoh yang dekat dengan dunia batik yaitu canting, malam dan mas print

Yuk! Hadiri Perayaan Hari Batik Nasional di Kemendikbud Malam Ini
Flyer ucapan selamat hari batik/IG:Kemdikbud

MONITORDAY.COM – Dalam rangka memeriahkan Hari Batik Nasional, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) akan menyelenggarakan berbagai kegiatan di halaman kantor Kemendikbud, Senayan, Jakarta. Kegiatan akan dilaksanakan malam ini, mulai Pukul 19.00 WIB, Rabu (2/10/2019).

Kegiatan itu di antaranya, pameran batik, peragaan busana, festival kuliner, lomba membatik dengan teknik canting, drama musikal, serta diskusi pengembangan dan pemanfaatan batik.

Kegiatan Perayaan Hari Batik Nasional ini merupakan inisiatif beberapa komunitas dan pecinta Batik diantaranya Penida Wastra Persada, Aruna Chakra Kinarya dan Yayasan Tjanting Batik Nusantara, yang kemudian disampaikan dan difasilitasi oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Perayaan ini juga sepenuhnya didukung oleh Kementerian Luar Negeri dan Kementerian Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan.

Seperti dilansir dari laman kemendikbud.go.id, rencananya acara ini akan diawali dengan cucuk lampah yang diperankan oleh model yang memakai busana batik.

Menariknya, seluruh rangkaian kegiatan Perayaan Hari Batik juga akan dikemas dalam sebuah drama musikal yang menampilkan tokoh-tokoh yang dekat dengan dunia batik yaitu canting, malam dan mas print.

Drama ini akan menggambarkan bagaimana kehidupan di hulu akan hilang apabila kita sebagai pemerintah dan komunitas tidak memperhatikan masalah-masalah ini. Drama Musikal ini disutradarai oleh Aditya Yusma dan Penata Musik Dwiki Dharmawan.

Tunggu apalagi. Yuk, ke Kemendikbud malam ini!