Indonesia di Ring Of Fire, Nasir Djamil : Perlu Pelajaran Sadar Bencana Di Sekolah
Indonesia merupakan salah satu negara yang memiliki ribuan pulau dan Indonesia berada di posisi ring of fire (cincin api,red) dan dapat berpotensi bencana alam setiap saat.

MONITORDAY.COM - Indonesia merupakan salah satu negara yang memiliki ribuan pulau dan Indonesia berada di posisi ring of fire (cincin api,red) dan dapat berpotensi bencana alam setiap saat.
Anggota Komisi Hukum dan HAM DPR RI, Nasir Djamil mengusulkan wacana pendidikan tanggap bencana masuk dalam salah satu mata pelajaran di sekolah-sekolah hingga perguruan tinggi.
"Kesiapsiagaan bencana dengan menambahkan pendidikan sadar bencana di semua jenjang pendidikan. Mulai dari PAUD hingga SMA. Bila perlu seluruh universitas di Indonesia membuka program pendidikan (prodi) tentang bencana," kata Nasir dalam keterangannya di Jakarta, Rabu (26/12).
Anggota DPR asal Aceh ini menilai, sangat disayangkan jika Indonesia yang setiap saat bisa berpotensi bencana hanya mengedepankan langkah insidental.
"Saat ini sangat ironis. Indonesia di posisi ring of fire yang setiap saat terjadi bencana kita tidak siap menghadapinya. Tak ada langkah nyata, hanya insidental dan seremonial," tandasnya.