HUT ke-47 PDIP, Puan Ingatkan F-PDIP Jaga Kepercayaan Rakyat
Kita harus dapat merasakan bahwa rakyat merindukan parlemen yang dapat mereka banggakan. Parlemen yang menangis dan tertawa bersama rakyat.

MONITORDAY. COM - Ketua DPR RI, Puan Maharani mendorong seluruh anggota Fraksi PDIP di DPR menjadikan perayaan HUT ke-47 partai sebagai bentuk penguatan untuk menjadi solid bergerak menjaga kepercayaan rakyat dalam menjalankan fungsi Dewan.
Menurut pantauan Monitorday.com, Fraksi PDIP DPR RI menggelar serangkaian acara ulang tahunnya dari tanggal 10-14 Februari 2020 bertajuk 'Guyub Rukun Bersama dalam Kegembiraan'.
"Kita harus dapat merasakan bahwa rakyat merindukan parlemen yang dapat mereka banggakan. Parlemen yang menangis dan tertawa bersama rakyat,” kata Puan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (10/02/2020).
Lebih lanjut, Puan meminta agar seluruh anggota fraksi PDIP rajin turun ke Dapil untuk menyapa dan menyerap aspirasi warga.
“Sudah tidak bisa ditunda lagi, sudah saatnya sekarang kita semua bergotong royong mewujudkan lembaga perwakilan yang maju, terbuka, dan responsif,” jelasnya.
Selain itu, Puan meminta kepada seluruh anggota fraksi PDIP untuk menjaga amanat rakyat yang telah memilih partai dan memajukan bangsa.
“Kita harus buktikan bahwa setiap hari kita bekerja untuk Indonesia demi kebaikan dan kemajuan bangsa, negara dan rakyat," tambahnya.