Gerindra Belum Putuskan Terkait parliamentary threshold
Kalau PDIP sudah ada pembicaraan secara kepartaian secara nasional membicarakan 'parliamentary threshold' sementara itu Gerindra belum.

MONITORDAY.COM - Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad mengatakan pihaknya belum bisa memutuskan besaran ambang batas parlemen atau parliamentary threshold (PT), apakah dinaikkan atau tetap 4 persen.
"Kalau PDIP sudah ada pembicaraan secara kepartaian secara nasional membicarakan 'parliamentary threshold' sementara itu Gerindra belum," kata Dasco di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (15/01/2020).
Lebih lanjut, Dasco mengatakan kemungkinan dalam waktu dekat partainya akan membicarakan terkait apakah setuju PT dinaikan atau tidak.
Terkait pemilu proporsional tertutup atau terbuka, Dasco enggan memberikan pendapat pribadi terkait wacana menaikkan PT dan sistem pemilu ke depan.
Sebelumnya, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ingin revisi Undang-Undang No. 7 tahun 2017 tentang pemilu mencakup kenaikan PT dari 4 menjadi 5 persen.