Dukung Mendikbud, Pengamat: Sektor Pendidikan Perlu Cara Baru

Peran utama pendidikan adalah mengubah seorang individu negara dari sekadar penduduk menjadi seorang warga negara

Dukung Mendikbud, Pengamat: Sektor Pendidikan Perlu Cara Baru
Sesi diskusi yang menghadirkan Pengamat Pendidikan, Bambang Pharma beberapa waktu lalu di bilangan Jakarta

MONITORDAY.COM - Pengamat Pendidikan, Bambang Pharma mengapresiasi langkah perubahan di sektor pendidikan yang tengah digagas oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Nadiem Makarim.

Menurutnya, dengan segala permasalahan yang ada selama ini, sektor pendidikan di Indonesia dianggap perlu untuk mulai mempertimbangkan cara-cara dan pendekatan yang baru agar tidak terjebak pada persoalan yang itu-itu saja.

"Pemerintah perlu ingat betul bahwa salah satu peran utama pendidikan adalah mengubah seorang individu negara dari sekadar penduduk menjadi seorang warga negara. Ini penting untuk jadi landasan awal pembangunan pendidikan kita ke depan,” ujar Ketua Tim Perumus Pendidikan di Yayasan Suluh Nusantara Bakti ini dalam forum diskusi di Jakarta beberapa waktu lalu.

Menurut Bambang, ada perbedaan yang sangat mendasar antara definisi penduduk dan warga negara. Bambang menjelaskan, istilah penduduk bisa dilekatkan pada siapa pun individu yang lahir di satu wilayah tanpa adanya konsekuensi-konsekuensi lain yang mengikutinya.

Sedangkan warga negara adalah posisi seorang individu sebagai seorang warga dari kelompok yang dinamakan negara. Karena merupakan bagian dari kelompok, maka tentu ada hak dan kewajiban yang melekat pada seorang warga negara.

Bambang lebih lanjut berharap, sektor pendidikan hendaknya tetap dibangun dan dikembangkan dengan tidak terlepas dari persoalan kebangsaan secara keseluruhan.

"Makanya kemudian ada istilah bela negara, kalau di negara lain ada wajib militer dan sebagainya. Itu adalah konsekuensi dari keterikatan kita sebagai seorang warga negara itu sendiri. Nah (konsep) ini semua dibentuk sejak dini lewat pendidikan,” tandasnya.