DPR Apresiasi Pemerintah Tak Naikan Tarif Listrik Pada Awal Tahun 2020

Kami menyambut baik pemerintah tidak menaikkan tarif listrik 1 Januari 2020, tetapi ada komanya, sampai Maret 2020.

DPR Apresiasi Pemerintah Tak Naikan Tarif Listrik Pada Awal Tahun 2020
Anggota Komisi VII DPR RI, Mulyanto / Net

MONITORDAY.COM - Anggota Komisi VII DPR RI, Mulyanto mengapresiasi langkah pemerintah yang tidak menaikkan tarif dasar listrik (TDL) pada (01/01/2020) lalu. Menurutnya, upaya pemerintah tidak menaikkan TDL itu hanya sampai Maret 2020 saja. 

 

“Kami menyambut baik pemerintah tidak menaikkan tarif listrik 1 Januari 2020, tetapi ada komanya, sampai Maret 2020,” kata Mulyanto di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (13/01/2020).

 

Lebih lanjut, Mulyanto mempertanyakan keputusan pemerintah tersebut. Menurutnya, apakah keputusan ini harus diapresiasi atau ditolak.

 

“Menurut kami, ini keputusan yang mau diapresiasi atau ditolak karena pendek sekali waktunya,” ucapnya.

 

Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS itu mengusulkan khusus TDL untuk pelanggan golongan 900 Volt Ampere (VA) tidak dinaikkan di sepanjang 2019.

 

“Itu usul kami, mudah-mudahan dapat ditindaklanjuti di Komisi VII dan komisi terkait,” tuturnya.