Baca Doa Ini Agar 8 Jenis Kesulitan Hidupmu Hilang

MONITORDAY.COM - Dalam sebuah hadits yang diriwayatkan oleh Imam Bukhari, Rasulullah SAW mengajarkan sebuah doa yang berbunyi:
"Allahumma inni a’uuzubika minal hammi wal hazan. wa a’udzubika minal ajzi wal kasali, wa a’udzubika minal jubni wal bukhli, wa a’udzubika min ghalabatid daini wa qahrir rijaal."
Artinya:
"Ya Tuhanku, aku berlindung kepadaMu dari rasa sedih serta duka cita ataupun kecemasan, dari rasa lemah serta kelemahan, dari kebakhilan serta sifat pengecut, dan beban utang serta tekanan orang-orang jahat."
Ada 8 kesulitan hidup yang bisa diatasi oleh doa ini. Mari kita bahas satu per satu:
1. Kecemasan
Hidup seringkali dipenuhi ketidakpastian. Baik yang kaya yang miskin sama-sama diliputi kegelisahan dan kecemasan. Si kaya cemas kekayaannya hilang. Si miskin cemas esok tidak bisa makan. Hal ini wajar namun jangan sampai berlebihan. Rasulullah SAW mengajarkan bahwa kita harus berlindung kepada Allah SWT dari kecemasan dalam hidup.
2. Kesedihan
Hidup tidak selamanya senang, terkadang sedih. Senang dan sedih datang bergantian menjadi bumbu-bumbu kehidupan. Saat rasa sedih tiba, kita tidak boleh larut dalam kesedihan terus menerus. Kita harus segera bangkit dan kembali menatap masa depan. Maka dari itu Rasulullah SAW mengajarkan agar kita berlindung kepada Allah SWT dari sikap sedih.
3. Sifat Lemah
Pada dasarnya manusia adalah makhluk lemah. Manusia tidak berdaya jika dihadapkan dengan kekuatan alam. Namun dengan potensinya, manusia bisa menjadi kuat dalam menghadapi ujian hidup. Rasulullah SAW mengajarkan kita agar meminta kepada Allah SWT dijauhkan dari sikap lemah dan agar diberi kekuatan.
4. Sifat Malas
Sifat malas banyak dipraktikan oleh manusia karena dianggap menyenangkan. Dengan bermalas-malasan, seseorang tidak perlu melakukan apapun. Namun sikap malas dalah bom waktu yang bisa meledak seiring dengan berjalannya waktu. Seorang yang malas tak akan sukses. Rasul mengajarkan kita agar berlindung kepada Allah SWT dari sifat malas.
5. Sifat Pengecut
Sikap pengecut sangat merugikan diri kita sendiri. Karena pengecut membuat kita tidak bisa meraih banyak hal yang seharusnya kita dapat. Sebaliknya, sikap berani akan membantu kita dalam meraih yang kita inginkan. Oleh karena itu Rasulullah mengajarkan kita untuk berlindung dari sifat pengecut.
6. Sifat Kikir
Manusia diberi sifat senang akan harta. Akibatnya seringkali manusia kikir untuk berbagi kepada sesama. Sifat kikir merupakan sikap tercela, karena manusia saling membutuhkan satu sama lain. Selain itu Islam mewajibkan zakat dan menganjurkan sedekah. Oleh karena itu Rasulullah SAW mengajarkan kita agar dilindungi dari sikap kikir.
7. Jerat Utang
Utang merupakan salah satu alternatif untuk mendapatkan uang untuk memenuhi kebutuhan hidup. Di era sekarang, utang makin mudah dengan adanya fintech. Banyak orang yang terjerat utang atau rentenir. Hal ini merupakan bahaya yang harus diwaspadai. Oleh karena itu Rasulullah SAW mengajarkan kita agar dilindungi dari jerat utang.
8. Tekanan Orang Jahat
Tidak semua orang baik kepada kita. Ada saja yang jahat dan ingin merugikan kita. Kita harus berlindung kepada Allah SWT dari manusia jenis ini. Hal ini juga difirmankan Allah SWT dalam QS. Al Falaq.
Dengan merutinkan doa ini, semoga kita dilindungi dan dijauhkan dari 8 jenis gangguan kehidupan. Aamiin.