Amin Mudzakkir LIPI : Isu Identitas Masih Mendominasi Pada Pemilu 2019
Maraknya isu-isu negatif yang muncul menjelang Pemilu 2019 menjadi perhatian khusus bagi Peneliti Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) Amin Mudzakkir.

MONITORDAY.COM - Maraknya isu-isu negatif yang muncul menjelang Pemilu 2019 menjadi perhatian khusus bagi Peneliti Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) Amin Mudzakkir.
Amin menyayangkan isu yang membahas perekonomian sangat minim dibahas, sebaliknya isu identitas justru mendominasi pembicaraan terutama di media sosial.
"Isu-isu mengenai agama, isu bangkitnya komunisme atau isu-isu yang sifatnya berita mengenai datangnya tenaga kerja asing malah mendominasi," ujar Amin kepada wartawan di Jakarta, Selasa (11/12/2018).
Ia pun menyimpulkan isu identitas akan kembali dominan pada perhelatan Pemilu 2019 yang akan datang.
"Kita bisa lihat siapa yg bisa menggunakan isu ini dengan baik, ya itu bisa mendapatkan kemenangan," tandasnya.