ICMI Himbau Tahun Politik Tidak Lahirkan Konflik Sosial

ICMI menghimbau agar pada tahun politik ini tidak melahirkan konflik yang timbul akibat persaingan yang terjadi karena adanya persaingan yang tidak sehat antar calon, Hal ini dikhawatirkan akan adanya kerawanan sosial.

ICMI Himbau Tahun Politik Tidak Lahirkan Konflik Sosial
Ketua Umum ICMI, Jimly Asshidiqie

MONITORDAY.COM - Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI) menghimbau agar pada tahun politik ini tidak melahirkan konflik yang timbul akibat persaingan yang terjadi karena adanya persaingan yang tidak sehat antar calon, Hal ini dikhawatirkan akan adanya kerawanan sosial.

“menghimbau agar politik identitas tidak dipertajam, sehingga menimbulkan kerawanan sosial di masyarakat,“ ujar Ketua Umum ICMI, Jimly Asshidiqie, kepada Monitorday.com.

Karena Kepala Daerah ataupun Presiden tetap merupakan sesama saudara sebangsa sehingga tidak ada alasan untuk berkonflik dan menjatuhkan lawan politiknya dengan motif apapun.

Kemudian Jimly mengatakan, bahwa ICMI mendorong agar dalam setiap pergulatan politik di Indonesia selalu membudayakan sikap santun dan saling menghormati, jangan sampai terjadi di masyarakat, polihan politik berbeda akan terjadinya permusuhan.

Kemudian meminta juga agar nanti calon Kepala Daerah atau Presiden dalam kampanyenya agar menyampaikan informasi yang sesuai fakta dan tidak menyerang pribadi kontestan lain, dengan isu bohong atau adu domba. Karena hal tersebut mesti akan menimbulkan situasi politik yang memanas.

“media sosial jangan dijadikan ajang untuk saling menghujat dan menebar kebencian, namun yang lebih baik dijadikan media sosialisasi media politik masing-masing calon," tegas Jimly.