Ali Taher: Peran FKUB Dirasa Belum Maksimal
Peran Forum Komunikasi Ummat Beragama (FKUB) untuk menekan konflik antarummat belum maksimal.

MONITORDAY.COM - Ketua Komisi VIII DPR RI Ali Taher menilai peran Forum Komunikasi Ummat Beragama (FKUB) untuk menekan konflik antarummat belum maksimal.
"Karena anggaran terbatas dan kantornya tidak ada," ujar Taher ditemui usai acara Rakernas Kementerian Agama di Jakarta Selatan, Senin (29/1/2018).
Taher menambahkan, selain anggaran, peran FKUB sebagai wadah kerukunan antarummat beragama akan maksimal jika diisi oleh pengurus yang berpengetahuan agama luas.
Selain itu, peran pendidikan juga dirasa penting dalam menanamkan nilai-nilai pluralitas dan keragaman dalam bermasyarakat.
"Saya sadar betul pendidikan adalah jalan yang cepat dan terukur untuk mengubah peradaban itu," katanya.
"Yang penting lagi teladan dari tokoh tokoh masyarakat," imbuh Taher.
[Mrf]