Zulhas Sebut Ada Pihak yang Tak Suka PAN Gabung Koalisi Jokowi

MONITORDAY.COM - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan membantah adanya surat dukungan resmi terhadap pencalonan Presiden Joko Widodo dalam Pilpres 2019. Ia mengatakan tidak pernah meneken surat dukungan dan menyebut kabar tersebut tidak jelas. "Gak ada nulis surat (mendukung Jokowi)," katanya di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (11/4/2018).
Zulhas juga menduga ada pihak yang mencoba mengadu domba dirinya dengan Pemerintah. "Jangan-jangan ada yang gak suka kalo saya koalisi. Maksudnya biar saya ribut sama Pemerintah kali ya?" tukas Ketua MPR itu.
Lebih lanjut, dirinya menegaskan bahwa PAN belum menentukan arah koalisi dalam Pilpres 2019. "Nanti Rakernas (keputusan)," tandasnya.
Sebelumnya, beredar kabar di kalangan wartawan bahwa PAN telah menandatangani surat dukungan resmi terhadap pencapresan Jokowi. Kabar adanya surat tersebut disampaikan Ketua Umum PPP, Romahurmuziy bahwa ada dua partai lain yang juga mendukung Jokowi, di mana salah satunya disebut sudah meneken surat dukungan resmi.