Warga Kota Serang Tolak Sampah dari Tangsel, Benyamin: Kami Menganggap Itu Hanya Kesalahpahaman

Warga Kota Serang Tolak Sampah dari Tangsel, Benyamin: Kami Menganggap Itu Hanya Kesalahpahaman
Dokumentasi warga.

MONITORDAY.COM - Warga Taktakan dan warga Cilowong, Kota Serang menolak truk sampah dari Tangerang Selatan (Tangsel) yang akan dibuang ke TPS Cilowong.

Walikota Tangsel, Benyamin Davnie mengatakan, penolakan dari warga dikarenakan adanya kesalahpahaman dan kurangnya informasi yang diterima masyarakat.

"Sudah dimusyawarahkan oleh Pemerintah Kota Serang dengan warga sekitar, ya kami berharap itu bisa diselesaikan kesalahpahamannya. Ya kami menganggap itu hanya kesalahpahamannya. Kurang informasinya masyarakatnya," ujar Benyamin di Balai Kota Tangsel, Rabu (27/10/2021).

Lebih lanjut, Benyamin menegaskan, pengiriman sampah dari Tangsel ke TPS Cilowong yang sempat ditolak warga dan terkena dampak. Menurutnya, saat ini persoalan tersebut sudah berjalan normal.

"Kemarin-kemarin iya, tapi sekarang informasinya pembuangan sampah sudah berjalan normal. Sudah kembali lagi," jelasnya.

Sebelumnya, Halaman Kantor Kelurahan Cilowong dan Kecamatan Taktakan dipenuhi gunungan sampah pada Selasa Malam (26/10/2021) kemarin.

Tumpukan sampah tersebut berasal dari truk pengangkut sampah Tangsel yang diarahkan oleh warga untuk dibuang ke kedua kantor tersebut.