Ucapkan Terimakasih, Srikandi Balad Jokowi Beri Dukungan Moral untuk TNI-Polri
Dalam rangka mengucapkan terimakasih kepada TNI-Polri yang tetap komitmen menjaga keamanan dan kondusifitas negara, terutama pada aksi 22 Mei, Srikandi Balad Jokowi mendatangi sejumlah personel Brimob yang bersiaga di kantor Bawaslu, pada Minggu (26/5) malam.

MONITORDAY.COM - Dalam rangka mengucapkan terimakasih kepada TNI-Polri yang tetap komitmen menjaga keamanan dan kondusifitas negara, terutama pada aksi 22 Mei, Srikandi Balad Jokowi mendatangi sejumlah personel Brimob yang bersiaga di kantor Bawaslu, pada Minggu (26/5) malam.
Hal tersebut ditujukan untuk memberikan support moral dan semangat kepada petugas yang telah rela berkorban nyawa dan kehormatan untuk menjaga kedaulatan negara dari ancaman pengganggu stabilitas keamanan nasional akibat ulah pendemo yang tidak bertanggung jawab.
Ketua Srikandi Balad Jokowi, Indri Astuti atau Inge, mengatakan hal ini dilakukan sebagai bentuk empati Srikandi Balad Jokowi yang notabene beranggotakan ibu-ibu, ikut merasakan bagaimana jika anggota keluarganya yang menjadi aparat harus mengalami dan mengatasi serangan para demonstran yang anarkis.
"Paling tidak para anggota TNI/Polri mendapatkan afirmasi dari kami para Ibu-ibu. kedataangan fisik para Ibu-ibu dan doa yang dikirimkan dan panjatkan menjadi esensi support moral bahwa mereka tidak sendiri untuk menjaga NKRI," tutur Inge.
Ia menegaskan, ibu-ibu Srikandi berkomitmen untuk mendukung mendukung TNI/Polri untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta menegakkan NKRI. Ia meminta agar aparat tetap sabar dalam menghadapi para pelaku anarkis, dan menindaknya sesuai dengan prosedur hukum yang berlaku.
"Bagaimanapun kami merasakan apa yang ada dalam hati mereka saat mereka dicaci, dimaki tapi tidak bisa membalas karena sebagai aparat negara terikat sumpah bahwa mereka bukan pembunuh rakyatnya sendiri," ujar Inge.
Atas dedikasi TNI Polri, Inge berkeyakinan, bahwa Indonesia akan tetap aman kondusif, dan bisa kembali damai seperti sebelum pemilu serentak digelar.
Kepada seluruh anggota Srikandi, Inge meminta agar selalu belajar dari karakter Jokowi yang sabar, adem, mengayomi dan selalu taat kepada aturan konstitusi dalam menyikapi kondisi paska pengumuman hasil akhir penghitungan suara Pemilu 2019 oleh KPU.
Ia menambahkan, jalur konstitusi merupakan langkah yang harus ditempuh dalam rangka menyelesaikan permasalahan terkait hasil Pemilu ini. Menurutnya, hal ini juga dilakukan agar narasi yang tidak produktif dan menguras energi bangsa ini tidak terus menerus diproduksi.
"Jika ada pihak yang tidak terima atas kekalahannya dalam Pemilu 2019. Jangan lalu menghancurkan yang ada. Semuanya ada jalurnya yang sudah ditentukan oleh konstitusi dan diselesaikan dengan cara damai dan bermartabat," tandas Inge.