Tengku Ungkap Jika FPI Dibubarkan, Ma'ruf Amin Janji Akan Lawan

Wakil Sekretaris Jenderal Bidang Dakwah dan Pengembangan Masyarakat Majelis Ulama Indonesia (MUI), Tengku Zulkarnain mengungkapkan bahwa Ma'ruf Amin telah berjanji akan melawan jika FPI dibubarkan.

Tengku Ungkap Jika FPI Dibubarkan, Ma'ruf Amin Janji Akan Lawan

MONITORDAY.COM - Wakil Sekretaris Jenderal Bidang Dakwah dan Pengembangan Masyarakat Majelis Ulama Indonesia (MUI), Tengku Zulkarnain mengungkapkan bahwa Ma'ruf Amin telah berjanji akan melawan jika FPI dibubarkan.

Hal tersebut disampaikan Tengku Zul lewat akun Twitter @ustadtengkuzul, Senin (13/5).

Dalam cuitannya Tengku Zul mengaku pernah menyampaikan kepada Ma'ruf Amin atas kehawatirannya, setelah dibubarkannya HTI akan berlanjut dibubarkannya FPI dan MUI.

"Saya Pernah Berkata di Kantor MUI pada Yang Mulia Yai Maruf Amin, 'Saya Khawatir Yai, Sekarang HTI Dibubarkan, Besok FPI, Terakhir MUI Dibubarkan'," cuit Tengku.

Tengku melanjutkan, setelah Ma'ruf mendengarkan yg diucapkan Tengku, Ma'ruf Amin pun langsung memandang wajahnya dan berkata 'Kita Lawan'.

"Beliau Memandang Wajah Saya. Kemudian Berkata, 'Kita lawan...!' Kemudian Saya Berkata, saat Itu, Apa tidak terlambat? Beliau Diam," terang Tengku.

Izin FPI akan berakhir pada 20 Juni 2019 mendatang. Berbagai polemik mulai muncul di kalangan masyarakat. Salah satunya muncul petisi yang meminta Kementerian Dalam Negeri menyetop izin organisasi massa FPI. Karena dinilai sebagai ormas radikal dan penuh kekerasan.

Saya Pernah Berkata di Kantor MUI pd Yang Mulia Yai Ma'ruf Amin," Saya Khawatir Yai, Sekarang HTI Dibubarkan, Besok FPI, Terakhir MUI Dibubarkan".
Beliau Memandang Wajah Saya. Kemudian Berkata, "KITA LAWAN...!"
Kemudian Saya Berkata,"Saat Itu, Apa Tidak Terlambat?"
Beliau Diam.

— tengkuzulkarnain (@ustadtengkuzul) 12 Mei 2019