Rencana Pemulangan Anak-Anak Eks ISIS, Eks Kepala BNPT Nilai Perlu Diisolasi Dahulu

Mereka harus diisolasi. Mereka harus dilihat secara mendasar tidak bisa sekadar ditanya 'anda mau hijrah ke moderat?' Jadi harus ada upaya khusus.

Rencana Pemulangan Anak-Anak Eks ISIS, Eks Kepala BNPT Nilai Perlu Diisolasi Dahulu
Ilustrasi

MONITORDAY. COM - Mantan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) tahun 2010-2014, Ansyaad Mbai menilai jika pemerintah harus menyiapkan terlebih dahulu lokasi karantina terkait pemulangan anak-anak Warga Negara Indonesia (WNI) yang tergabung dalam kelompok ISIS untuk kembali ke Indonesia.

Menurut Ansyaad, cara tersebut dilakukan oleh negara Turki yang menempatkan warganya yang terpapar radikalisme di area isolasi.

"Mereka harus diisolasi. Mereka harus dilihat secara mendasar tidak bisa sekadar ditanya 'anda mau hijrah ke moderat?' Jadi harus ada upaya khusus," kata Ansyaad di Hotel Ibis Tamarin, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (07/03/2020).

Lebih lanjut, Ansyaad menerangkan upaya isolasi tidak menjamin efektif. Menurutnya, perlu ada pemantauan secara serius dalam jangka waktu yang panjang untuk bisa memastikan orang-orang terisolasi bebas dari segala paham radikalisme.

Diketahui, pemerintah masih mengkaji rencana pemulangan anak-anak WNI eks ISIS dengan mempertimbangkan sejumlah hal. Saat ini pemerintah masih fokus mendata jumlah anak-anak WNI eks ISIS di luar negeri beserta keberadaannya.