Sibuk di Politik, Ahmad Dhani Mengaku Bukan Musisi Lagi

Musisi beken Ahmad Dhani mengaku bahwa dirinya saat ini bukan lagi seorang musisi. Hal ini dikarenakan saat ini waktunya lebih banyak digunakan dalam berkecimpung di dunia politik.

Sibuk di Politik, Ahmad Dhani Mengaku Bukan Musisi Lagi
Foto: Istimewa

MONITORDAY.COM - Musisi beken Ahmad Dhani mengaku bahwa dirinya saat ini bukan lagi seorang musisi. Hal ini dikarenakan saat ini waktunya lebih banyak digunakan dalam berkecimpung di dunia politik.

Seperti diketahui, musisi bernama lengkap Dhani Ahmad Prasetyo ini dalam beberapa waktu terakhir memang lebih sibuk terjun di dunia politik. Hingga kini tercatat, mantan suami Maia Estianty ini menjadi kader partai pemimpin oposisi, Gerindra.

Karena kesibukannya di politik itulah, Dhani yang juga pernah ikut dalam pemilihan menjadi Calon Wakil Bupati Bekasi mendampingi Sa'duddin ini mengaku kalau job dalam bermusiknya kian berkurang.

"Sejak berpolitik, job makin berkurang. Itu konsekuensinya. Saya bukan musisi lagi, kalau dulu iya," kata Dhani, kepada wartawan, di Jakarta, Jumat (19/10) malam.

Meski begitu, pria yang kerap membuat kontroversi melalui ucapan-ucapannya ini menjelaskan, bahwa meski bukan musisi bukan berarti meninggalkan sepenuhnya dunia musik. Menurutnya, maksud bukan musisi di sini adalah dirinya tidak akan memproduksi lagu lagi, namun sesekali masih manggung dan bermain musik.

"Kalau masuk industri musik itu enggak. Kalau bermain musik itu hobi. Kalau undangan Dewa 19 itu beda lagi. Kalau konser-konser tetap jalan. Tapi kalau buat album lagi enggak. Orang enggak bikin album aja laris, ngapain bikin album lagi," jelas Dhani.