Rencanakan Pertemuan Jokowi dan Prabowo, Gerindra Minta Tak Berprasangka Negatif

Anggota Badan Komunikasi Dewan Pimpinan Pusat Partai Gerindra, Andre Rosiade meminta Pendukung Prabowo-Sandi tidak berprasangka negatif terhadap wacana pertemuan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan Prabowo.

Rencanakan Pertemuan Jokowi dan Prabowo, Gerindra Minta Tak Berprasangka Negatif

MONITORDAY.COM - Anggota Badan Komunikasi Dewan Pimpinan Pusat Partai Gerindra, Andre Rosiade meminta Pendukung Prabowo-Sandi tidak berprasangka negatif terhadap wacana pertemuan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan Prabowo.

Andre meyakini bahwa pertemuan tersebut untuk kepentingan bangsa Indonesia.

"Seluruh relawan dan pendukung tidak usah berprasangka negatif, pertemuan ini benar-benar untuk kepentingan bangsa dan negara," Kata Andre di Gedung DPR Senayan, Jakarta, Rabu (3/7/2019).

Menurutnya, pertemuan tersebut justru untuk menyelamatkan ratusan pendukung Prabowo-Sandi.

"Pak Prabowo sebagai patriot dengan relawan harus menunjukkan kenegarawan beliau," ucap Andre.