Rencana Gibran Mencalonkan di Pilkada 2020, Puan : Semua orang berhak

Ketua DPR RI, Puan Maharani menanggapi rencana putra sulung Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming maju di Pemilihan Wali Kota (pilwalkot) Solo 2020. Menurutnya, semua orang dapat mencalonkan diri di pilkada 2020.

Rencana Gibran Mencalonkan di Pilkada 2020, Puan : Semua orang berhak
Putra Sulung Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming

MONITORDAY.COM - Ketua DPR RI, Puan Maharani menanggapi rencana putra sulung Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming maju di Pemilihan Wali Kota (pilwalkot) Solo 2020. Menurutnya, semua orang dapat mencalonkan diri di pilkada 2020.

"Semua orang berhak dan punya hak untuk bisa mencalonkan dirinya dalam Pilkada 2020," kata Puan di Kompleks Parlemen Senayan, Rabu (09/10).

Lebih lanjut, Puan mempersilakan Gibran menjadikan PDIP sebagai tunggangan politiknya. Namun, dia mengingatkan agar Gibran mengikuti mekanisme PDIP. 

"Tetapi PDIP kan punya mekanisme, untuk bisa menjalankan mekanisme itu terlebih dahulu supaya proses yang ada di lapangan bisa diikuti secara baik. Jadi ya monggo saja kalau mau mendaftar," tuturnya.

Terkait tudingan beberapa pihak yang menyatakan bahwa Gibran dapat merusak citra Jokowi bila maju di Pilwakot Solo 2020, politisi PDIP itu enggan berkomentar.

"Jangan tanya ke saya, tanya ke bersangkutan, cita-citanya apa. Pasti semua orang mempunyai kemauan dan cita-cita, ya kalau memang cita-citanya itu dianggap bisa memperbaiki Solo ya itu kan hak setiap warga negara," ungkap Puan.