Rapat Paripurna, Setya Novanto Kembali Jadi Ketua DPR
MONDAYREVIEW.COM, Jakarta - Rapat Paripurna DPR menyetujui pergantian Ketua DPR dari Ade Komarudin kepada Setya Novanto. Pasalnya, pergantian tersebut merupakan tindak lanjut dari permintaan Fraksi Partai Golkar. Dalam hal ini, persetujuan diambil

MONDAYREVIEW.COM, Jakarta - Rapat Paripurna DPR menyetujui pergantian Ketua DPR dari Ade Komarudin kepada Setya Novanto. Pasalnya, pergantian tersebut merupakan tindak lanjut dari permintaan Fraksi Partai Golkar.
Dalam hal ini, persetujuan diambil setelah mendengar pandangan dari masing-masing fraksi di DPR. Sebagian besar fraksi beralasan persetujuan diberikan karena menghormati Fraksi Partai Golkar untuk mengganti anggotanya yang duduk di posisi Ketua DPR.
"Kami berharap bisa bekerja sama dengan Ketua DPR yang baru Setya Novanto," ujar juru bicara dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) Yandri Susanto, dalam rapat Paripurna DPR, Jakarta, seperti dikutip dari Sindonews.com, Rabu (30/11).
Persetujuan dilanjuti dengan diketuknya palu sidang oleh pimpinan rapat Paripurna, Fadli Zon. "Apakah dapat disetujui," ucap Fadli yang dijawab setuju oleh seluruh peserta rapat Paripuna.
Usai disetujui, Paripurna DPR kemudian mengambil sumpah jabatan Setya Novanto sebagai Ketua DPR oleh Mahkamah Agung (MA). Pengambilan sumpah jabatan dilakukan secara agama Islam sesuai agama yang dianut Setya Novanto.
Setya Novanto kemudian mendapatkan ucapan selamat dari para Wakil Ketua DPR dan dilanjutkan foto bersama.
(Jam)