Presiden Minta Menhub Kawal Pemenuhan Hak dan Layanan Keluarga Korban Sriwijaya SJ 182

MONITORDAY.COM - Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi mengaku diminta Presiden RI Joko Widodo(Jokowi) untuk mengoordinasikan proses layanan terhadap keluarga korban jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ 182 dengan sebaik-baiknya.
"Bapak Presiden meminta kepada saya untuk mengoordinasikan proses layanan terhadap keluarga korban sebaik-baiknya," kata Menhub dalam konferensi pers yang dipantau redaksi di Jakarta, Selasa (12/1/2020).
Selain itu, Menhub juga meminta untuk memastikan hak-hak keluarga korban terpenuhi.
"Segala sesuatu yang merupakan hak, diselesaikan dengan baik dan cepat," ujarnya.
Menhub mengungkapkan, pihaknya bersama dengan pihak Sriwijaya Air dan Jasa Raharja telah bertemu dengan keluarga korban di RS Kramat Jati, Jakarta.
Oleh karena itu, ia akan terus memastikan pemenuhan hak dan layanan bagi keluarga korban dengan sebaik-baiknya.