Prabowo: Negara Berhutang Budi pada 53 Awak KRI Nanggala-402

MONITORDAY.COM - Sebanyak 53 prajurit yang berada di kapal selam KRI Nanggala-402 dinyatakan telah gugur dalam tugas setelah sebelumnya dinyatakan tenggelam di sekitar perairan Bali.
Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto dalam akun Instagram resminya @prabowo menyampaikan duka kepada mereka dan menyatakan bahwa negara berutang budi kepada 53 prajurit Satuan Hiu Kencana itu.
“Kepada seluruh keluarga yang ditinggalkan, semoga selalu diberikan kekuatan, negara ini berhutang budi terhadap rasa kehilangan yang kalian rasakan ini,” kata Prabowo.
Prabowo turut menyampaikan ucapan belasungkawa atas tragedi karamnya kapal selam KRI Nanggala-402 di perairan utara Pulau Bali.
“Saya, Prabowo Subianto, Menteri Pertahanan Republik Indonesia, menyampaikan rasa bela sungkawa yang paling mendalam untuk tragedi yang menimpa Kapal Republik Indonesia Nanggala 402,” kata dia.
Dalam ucapan tersebut, Prabowo juga menyebut 53 nama prajurit KRI Nanggala yang gugur saat tugas, dan mengatakan bahwa pengabdian mereka tidak akan sia-sia. Prabowo pun lantas memberi salam penghormatan terakhir kepada mereka.
“KRI Nanggala-402, kami titipkan kedaulatan laut Indonesia kepada kalian. Selamat jalan. Selamat berlayar menuju keabadian,” tulis Prabowo.