Polres Jaksel Perluas Pos Pengamanan dari 8 Jadi 15 Titik

MONITORDAY.COM - Polres Metro Jakarta Selatan (Jaksel) memperluas pendirian pos pengamanan dari awalnya 8 titik menjadi 15 titik.
Pos pengamanan itu tersebar di sejumlah lokasi strategis mulai pasar, mal, hingga tempat wisata.
"Dengan adanya pandemi ini, kami perluas pos pengamanan," kata Kepala Bagian Operasi Polres Metro Jakarta Selatan Komisaris Polisi, Ridwan R Soplanit saat apel pasukan Operasi Ketupat 2021 di Kantor Wali Kota Jaksel, Rabu (5/5/2021).
Ia menjelaskan, letak pendirian pos pengamanan itu yakni di Pos Pengamanan ITC Fatmawati, di Bundaran Bulungan, di depan Stasiun Manggarai, dan Mal Kota Kasablanka.
Lalu, di bawah fly over Jalan Tendean Mampang, Mal Citos, Pasar Pondok Labu, kemudian apartemen Kalibata City Pancoran, dan Taman Margasatwa Ragunan.
Setelah itu, di Pasar Inpres Lenteng Agung, Mal Gandaria City, Mal Pondok Indah, Pasar Cipulir dan Jalan Veteran Raya di Pesanggrahan.
Nantinya, personel yang bertugas di Pos Pengamanan itu akan melakukan pengaturan lalu lintas hingga potensi keramaian atau kerumunan masyarakat.
Selain mengingat masih pandemi COVID-19, penerapan protokol kesehatan juga menjadi tugas khusus polisi dan tim gabungan.
"Saat ini sudah ditambah lagi 15 pos pengamanan hampir dua kali dari tahun sebelumnya karena itu sangat penting untuk melakukan pemantauan," tambah Ridwan.
Sebelumnya, Polres Metro Jakarta Selatan mengerahkan 658 personel untuk pengamanan Lebaran yang bertugas di sejumlah titik di wilayah otoritas Jaksel.
Bukan hanya aparat kepolisian, namun tim gabungan itu juga melibatkan dari pihak yang terdiri dari di antaranya TNI, Satpol PP hingga Dinas Perhubungan Jaksel.