Peringati Milad Ke-112, Tokoh Nasional Ucapkan Selamat Kepada Muhammadiyah

MONITORDAY.COM - Persyarikatan Muhammadiyah peringati Miladnya yang ke-112 pada 8 Zulhijjah 1442 H. bertepatan dengan 18 Juli 2021. Dalam usianya yang lebih dari seabad, Muhammadiyah senantiasa berkiprah dalam membangun bangsa. Khususnya dalam situasi pandemi covid-19, Muhammadiyah senantiasa berperan dalam upaya-upaya penanganan pandemi seperti vaksinasi, edukasi, penguburan jenazah, layanan kesehatan dll.
Ucapan selamat atas Milad Muhammadiyah mengalir dari banyak tokoh nasional dan pejabat negara.
Kemendikbudristek mengucapkan selamat milad dan berharap semoga Muhammadiyah tetap berkiprah dalam membangun negeri.
"Keluarga besar Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi mengucapkan Selamat Hari Lahir Muhammadiyah ke-112 (8 Zulhijah 1442 H). Semoga Muhammadiyah dapat terus berkiprah menjadi bagian dari solusi bagi berbagai persoalan bangsa," ujar Kemendikbudristek dalam akun instagramnya.
Menteri BUMN RI Erick Thohir turut ucapkan selamat kepada Muhammadiyah atas miladnya yang ke-112. Dalam akun twitter pribadinya, Erick juga mengapresiasi kehadiran Muhammadiyah yang senantiasa menjadi mitra pemerintah dalam penanganan pandemi covid-19.
"8 Dzulhijah 1442 H bertepatan hari ini, Minggu, 18 Juli 2021 merupakan milad atau hari lahir Persyarikatan Muhammadiyah ke-112 dalam hitungan tahun Hijriyah. Kiprah lebih dari satu abad. Apalagi di masa pandemi COVID-19, Muhammadiyah menjadi salah satu mitra terdepan bagi pemerintah dalam mengatasi tantangan ini. Terima kasih. Selamat milad ke-112," ujar Erick dalam akun twitternya.
Ketua DPR RI Puan Maharani ucapkan selamat Milad Ke-112 Muhammadiyah. Dia juga sampaikan kebanggaannya menjadi bagian dari Muhammadiyah.