Percepat 'Herd Immunity', Ribuan Pelajar di Tasikmalaya Divaksinasi dengan Sistem Jemput Bola ke Perkampungan

MONITORDAY.COM - Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) III Siliwangi Mayor Jenderal Agus Subiyanto menyebutkan, pihaknya tengah menggencarkan vaksinasi ribuan pelajar dan masyarakat umum di kampung terpencil daerah Priangan Timur, Jawa Barat. Hal itu sebagai upaya mempercepat kekebalan kelompok atau herd immunity.
Menurut dia, pelaksanaan vaksinasi jemput bola bagi pelajar ke kampung-kampung diharapkan bisa melindungi para pelajar dari Covid-19 saat menggelar Pembelajaran Tatap Muka (PTM) sebagaimana yang telah dilaksanakan di Cipatujah, Selatan Tasikmalaya, Senin (13/9/2021) kemarin.
Pada kesempatan itu, Agus didampingi unsur Musyawarah Pimpinan Daerah (Muspida) Kabupaten Tasikmalaya saat meninjau pelaksanannya bagi 1.200 pelajar dan masyarakat umum.
"Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 dengan menyasar 1.200 pelajar SMP, SMA dan masyarakat maupun nelayan ini, supaya nantinya memberi rasa aman kepada pelajar saat PTM di kampung serta bagi para pengunjung yang berwisata ke Pantai Cipatujah," jelas Agus seperti rilis yang diterima redaksi, Selasa (14/9/2021).
Lebih lanjut, ia menyebutkan proses vaksinasi Covid-19 serentak secara door to door ini supaya cepat memenuhi target 70 persen herd immunity sampai akhir tahun 2021.
Adapun serbuan vaksinasi ini juga diperuntukkan terhadap santri dan masyarakat di kalangan pondok pesantren yang ada di Kabupaten Tasikmalaya.
"Kita nanti juga ada kolaborasi dengan para pengurus Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) tiap kampung, desa, kecamatan sampai unsur kota dan kabupaten di Jabar. Nantinya dibantu Babinsa dan Dinas Kesehatan setempat vaksin akan dilakukan ke rumah-rumah warga, jemput bola," tuturnya.
Bukan hanya pelaksanaan vaksinasi jemput bola, Agus menyebutkan, pihaknya juga membagikan paket sembako bagi masyarakat yang telah divaksin.
Dalam hal ini, sebanyak 500 paket sembako yang langsung diberikan bagi semua kalangan masyarakat yang telah disuntik secara langsung oleh petugas.
Pelaksanaan vaksinasi ini bukanlah yang pertama, TNI bersama unsur Muspida pun telah melakukan hal sama di wilayah Ciamis, Banjar, Garut dan Pangandaran.
"Kodam III Siliwangi telah mendirikan 42 gerai tersebar di berbagai daerah dan menargetkan 35 ribu warga tervaksin di wilayah Jawa Barat dan Banten. Karena, serbuan vaksinasi Covid-19 yang dilakukan oleh TNI sendiri totalnya selama ini baru mencapai 1,9 juta. Ini untuk meningkatan rasa aman termasuk kegiatan pembelajaran tatap muka bisa berjalan dengan baik dan ekonomi cepat kembali normal," pungkas Agus.