Penyebab Terbakarnya Gudang Mebel di Pulogebang Diduga dari Ledakan Petasan

MONITORDAY.COM - Sebuah gudang mebel di Pulogebang, Jakarta Timur, hangus terbakar pada Senin (19/4/2021) malam.
Adapun penyebab kebakaran gudang mebel tersebut diduga berasal dari ledakan petasan.
Kasi Operasional Suku Dinas Penaggulangan Kebakaran dan Penyelematan (Gulkarmat), Gatot Sulaeman menyebutkan bahwa kebakaran itu juga menghanguskan satu unit mobil dan satu unit motor yang terparkir di dalam gudang tersebut.
"Api diketahui berasal dari depan gudang kemudian karyawan membuka pintu api sudah membesar," kata Gatot Sulaeman di Jakarta, Selasa (20/4/2021).
Lebih lanjut, Gatot Sulaeman mengatakan laporan adanya kebakaran tersebut pertama kali diterima sekitar pukul 22.22 WIB.
Kemudian pihaknya mengarahkan sebanyak 14 unit mobil pemadam kebakaran dengan total 70 personel.
Sedangkan petugas Damkar Jakarta Timur baru berhasil memadamkan api yang membakar gudang mebel tersebut sekitar pukul 00.10 WIB.
Dalam peristiwa kebakaran itu tidak ada korban jiwa. Namun kerugian materi ditaksir mencapai hingga Rp400 juta.