Pangdam I/BB: MTQ ke-37 Sumut Sempat Ditunda karena COVID-19

MTQ dilaksanakan untuk menyiarkan dan mengaktualisasikan nilai-nilai yang terkandung dalam Al Qur'an

Pangdam I/BB: MTQ ke-37 Sumut Sempat Ditunda karena COVID-19
Pangdam I/Bukit Barisan Mayjen TNI Irwansyah (nomor dua dari kiri) pada pembukaan MTQ ke-37 Tingkat Sumut. (ANTARA/HO)

MONITORDAY.COM - Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke-37 tahun 2020 tingkat Provinsi Sumatera Utara (Sumut) ini sempat ditunda karena pandemi COVID-19, ujar Pangdam I/Bukit Barisan Mayjen TNI Irwansyah kala menghadiri acara pembukaan MTQ tersebut di Lapangan Merdeka Kota Tebing Tinggi, Sabtu.

Ia menyebutkan kegiatan MTQ ke-37 ini mengangkat tema "Mari Kita Aktualisasikan Nilai-Nilai Al Qur'an Demi Mewujudkan Sumber Daya Masyarakat".

"Pelaksanaan MTQ itu dimulai dari tanggal 5 sampai dengan 11 September 2020 dengan tetap mengikuti protokol kesehatan," ujar jenderal bintang dua itu.

Pada kesempatan tersebut Gubernur Sumut Edy Rahmayadi, dalam sambutannya mengajak masyarakat untuk datang dan menyukseskan MTQ ini. Menurut dia, MTQ dilaksanakan untuk menyiarkan dan mengaktualisasikan nilai-nilai yang terkandung dalam Al Qur'an.

"Walaupun dalam masa pandemi COVID-19, kita tetap menyiarkan Al Qur'an dengan menerapkan protokol kesehatan, sehingga Al Qur'an tertanam dalam jiwa rakyat Sumut," ujarnya.

Gubernur meminta kepada seluruh peserta berbuat yang terbaik saat MTQ berlangsung. Edy yakin pandemi virus Corona tidak menyurutkan prestasi peserta.

"Kepada seluruh kafilah dari masing-masing Kabupaten/Kota, selamat berbuat yang terbaik, dan semangat membanggakan Sumut," katanya.MTQ ke-37 itu diikuti 1.197 orang peserta dari Kabupaten/Kota di Sumut.*