Pakar Filsafat Nilai Gagasan HTI Masih Absurd

MONITORDAY.COM - Pakar Filsafat dari Universitas Paramadina, Zainal Maarif menilai gagasan Khilafah yang di gaungkan Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) sangat tidak jelas.
Pasalnya, parameter untuk menentukan khilafah tidak di jelaskan dalam Al- Qur'an
"Itu sebenarnya absurd. Kita parameternya apa? Teks, Quran, Hadis, Sejarah semua bisa dilihat. Kalau dasarnya Quran, tadi disebut dalilnya Ijma', tak ada ayat Quran yang bicara khilafah," katanya di Gedung Universitas Paramadina, Jakarta, Kamis (26/04).
Zainal balik bertanya kepada HTI, Seandainya HTI mengacu Khilafah dengan maksud Khulafaur rasyidin (empat sahabat nabi), maka hal tersebut tentu sangat berbeda dalam konteks sejarah dan sosial.
"Khulafaur Rasyidin yang kita tahu ada empat, dan 75% itu meninggal dibunuh. Kalau kita lihat kepemimpinan kita, tak ada yang meninggal dibunuh," ujarnya.
Bahkan, negara yang di agung - agung kan menerapkan kelompok HTI justru belum menerapkan Khilafah.
"Turki yang diagung-agungkan HTI itu bukan khilafah," bebernya.