MU Lolos ke 8 Besar Liga Europa dan Membuka Peluang Tampil di Liga Champions
Kampiun Liga Europa dipastikan akan lolos ke Liga Champions musim mendatang.

MONDAYREVIEW.COM – Manchester United memastikan langkah ke babak 8 besar Liga Europa setelah menaklukkan Rostov 1-0 di Old Trafford pada Jumat dinihari tadi WIB (17/3). Gol tunggal Setan Merah dicetak Juan Mata di menit ke-70. MU sendiri unggul 2-1 secara agregat keseluruhan melawan klub asal Rusia tersebut.
Kembalinya Zlatan Ibrahimovic di posisi striker terlihat jelas kontribusinya. Zlatan dua kali tendangannya menghantam tiang gawang. Di samping itu assisnya kepada Juan Mata membuka ruang bagi MU untuk menjadi kampiun di Liga Europa untuk pertama kalinya.
Rostov hadir di Old Trafford bukan tanpa ancaman. Sardar Azmoun, Aleksandr Bukharov membuat kiper United Sergio Romero harus berjibaku untuk menyelamatkan gawangnya. Di masa perpanjangan waktu babak kedua tendangan bebas Christian Noboa berhasil dimentahkan kiper asal Argentina tersebut dan memastikan MU melenggang ke perempat final.
Pada babak pertama MU terlihat mendominasi permainan. Dari penguasaan bola 78 persen dicatatkan skuat asuhan Jose Mourinho. Namun, baru pada babak kedua kubu Manchester berhasil menjebol jala Rostov yang dikawal Nikita Medvedev. Memanfaatkan kesalahan pemain Rostov, kombinasi Mkhitaryan-Ibrahimovic-Mata berhasil menghadirkan gol yang menggemuruhkan puluhan ribu penonton di teater impian.
Dengan lolosnya MU ke perempat final, wakil Inggris ini semakin dekat dengan gelar juara Liga Europa. Seperti diketahui kampiun Liga Europa dipastikan akan lolos ke Liga Champions musim mendatang.
Sementara itu dalam wawancara khusus dengan BBC, pelatih Setan Merah Jose Mourinho menyatakan Manchester United telah begitu mempesona hingga mampu menarik para pemain terbaik.
“Manchester United sangat kuat, jadi tidak perlu Liga Champions untuk menarik pemain-pemain terbaik,” kata Jose Mourinho seperti dilansir BBC.
“Zlatan bisa tetap di Paris. Mkhitaryan bisa tetap di Borussia Dortmund. Pogba bisa tetap di Juventus. Kami berhasil menarik para pemain-pemain tersebut karena mereka tahu Manchester United akan ada di sana (Liga Champions) cepat atau lambat,” imbuh Mourinho.
Seperti diketahui Zlatan, Mkhitaryan, dan Pogba merupakan pemain terbaik musim lalu di liganya masing-masing sebelum hijrah ke Manchester United musim ini.