Nadia Purwoko Raih Runner Up Miss Grand Internasional 2018
Miss Grand Internasional 2018 Asal Indonesia, Nadia Purwoko Raih Prestasi Runner Up 2 di Myanmar

MONITORDAY.COM - Gelaran Miss Grand International 2018 baru saja selesai digelar dengan meriah di Myanmar. Tahun ini Indonesia diwakili oleh wanita berbakat, Nadia Purwoko, sebagai pemenang Miss Grand Indonesia 2018.
Menjadi bagian ajang bergengsi yang mengumpulkan para kontestan terbaik dari puluhan negara ini tentu bukan hal yang mudah. Namun Nadia berhasil membuktikan kiprahnya yang luar biasa dengan meraih runner up 2.
Wanita kelahiran Bengkulu, 23 Januari 1992 ini menjawab seluruh pertanyaan juri dengan sangat cemerlang hingga melalui setiap tahapan dari 10 besar hingga 5 besar. Gak cukup sampai di situ, Nadia pun memboyong penghargaan spesial sebagai best social media.
Melihat kiprahnya yang begitu cemerlang, ternyata Nadia sudah sejak lama memiliki ketertarikan terhadap dunia fashion dan kecantikan, bahkan sejak kecil dia telah banyak mengikuti berbagai Kompetisi hingga memenangkan Miss Grand Indonesia 2018.
Cantik saja tidak cukup bagi seorang Miss Grand Indonesia, Nadia juga sosok perempuan yang cerdas dan sebelum menjalani tugas sebagai Miss Grand, anak kedua keluarga Purwoko ini ternyata pernah bekerja di firma hukum. Latarbelakang Nadia sendiri adalah sarjana lulusan Fakultas Hukum Universitas Indonesia (UI).
Dalam gelaran Miss Grand internasional 2018, Nadia jiga menyabet prestasi kategori best sosial media. Wanita berbakat ini juga pernah jadi juara harapan dua dalam pemilihan Abang None Jakarta tahun 2010