Mendikbud Hingga Menko Perekonomian Hadiri Rembuk Pendidikan Kejuruan SMK
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy hingga Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution hadiri Rembuk Pendidikan Kejuruan SMK yang diadakan di Hotel Pullman Jakarta Central Park, Rabu (5/12/2018).

MONITORDAY.COM - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy hingga Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution hadiri Rembuk Pendidikan Kejuruan SMK yang diadakan di Hotel Pullman Jakarta Central Park, Rabu (5/12/2018).
Muhadjir Effendy tampak tiba lebih dulu dilokasi acara pada pukul 08.50 WIB dengan mengenakan pakaian batik lengan panjang, kemudian disusul oleh Darmin Nasution yang tiba dilokasi acara pada pukul 09.15 WIB.
RembukPendidikan Kejuruan SMK ini dimulai dengan penampilan tim tari dari SMKN 57 Jakarta, menyanyikan lagu Indonesia Raya dilanjut dengan pemberian penghargaan kepada 5 industri yang dianggap peduli terhadap SMK.
"Pada kesempatan ini kami harapkan akan dihasilkan putusan yang akan menjadi program kegiatan tahun depan," ujar Dirjen Dikdasmen Kemendikbud, Hamid Muhammad dalam sambutannya.