Malaysia Dinilai Tak Siap Menjadi Tuan Rumah SEA Games
Saya tidak akan menuduh ada unsur kesengajaan, ini kelalaian panitia.

MONDAYREVIEW.COM – Wakil Ketua MPR, Mahyudin menilai Malaysia tidak siap menjadi tuan rumah event berskala internasional. Hal tersebut dapat dilihat dari ketelodaran pemerintah Malaysia yang mencetak bendera Indonesia secara terbalik pada buku panduan pelaksanaan SEA Games 2017.
"Saya tidak akan menuduh ada unsur kesengajaan, ini kelalaian panitia. Kealpaan itu, panitia tidak cukup cerdas dan lalai,” katanya seperti dilansir Antaranews.com, Selasa (22/8).
Politikus Partai Golkar ini mengatakan jika Indonesia menjadi tuan rumah pasti akan jauh lebih baik. Maka itu, Ia meminta kepada seluruh masyarakat Indonesia untuk tidak membesar-besarkan insiden tersebut. Apalagi pemerintah Malaysia sudah meminta maaf secara langsung atas kelalaian yang telah meraka lakukan.
"Tidak perlu diartikan macam-macam, ngak usah juga ikut-ikutan balikin bendera. Kalau orang bodoh, kita jangan ikutan bodoh ya," ujarnya sambil melempar senyum kepada seluruh peserta.
Lebih lanjut, Terkait insiden wasit tidak fair di pertandingan Takraw putri Indonesia, menurut Mahyudin, apa yang dialami atlet Indonesia sebagai resiko karena dimana-mana yang menjadi tuan rumah ada kecurangan. "Resiko jadi tamu emang begitu," katanya.
Tapi, lanjutnya, wasit yang melakukan kecurangan pasti akan ditindak oleh komite kehormatan. Akan ada sanksi sesuai aturan internasional apabila terbukti melakukan kecurangan. "Kita serahkan saja kepada komite kehormatan, perbuatan curang bisa dihukum,"ujarnya.