Ketua Fraksi Demokrat DPR Dorong Peningkatan Infrastruktur PJJ

Teknologi telekomunikasi di Indonesia belum merata. Hal ini tentu menjadi hambatan bagi para siswa yang mendapatkan akses teknologi informasi yang memadai.

Ketua Fraksi Demokrat DPR Dorong Peningkatan Infrastruktur PJJ
Ketua Fraksi Demokrat di DPR Edhie Baskoro Yudhoyono/Net

MONITORDAY.COM - Infrastruktur penunjang pembelajaran jarak jauh (PJJ) sangat dibutuhkan. Pasalnya, pandemi virus korona mengubah mekanisme belajar mengajar yang selama ini diterapkan.

"Tujuannya agar para pelajar yang belajar dari rumah tidak menemui kendala dalam menyerap ilmu pengetahuan," kata Ketua Fraksi Demokrat di DPR Edhie Baskoro Yudhoyono saat sosialisasi empat pilar di Pacitan dalam keterangan tertulis, Selasa, (11/8/2020).

Wakil Ketua Badan Anggaran (Banggar) itu menyebutkan teknologi telekomunikasi di Indonesia belum merata. Hal ini tentu menjadi hambatan bagi para siswa yang mendapatkan akses teknologi informasi yang memadai.

Pemerintah diminta kreatif memecahkan permasalahan ini. Salah satunya dengan membuat kelas-kelas kecil agar para siswa belajar tatap muka dengan menerapkan protokol kesehatan.

"Pendistribusian pekerjaan rumah bisa melalui pos, bagi para siswa dan siswi yang belum memiliki fasilitas jaringan internet ataupun wifi juga perlu diperhitungkan,” sebut dia.

Pemerintah pusat maupun daerah juga disarankan memperbanyak beasiswa dari kalangan tidak mampu. Pasalnya, masyarakat tentu sedang mengalami kesulitan akibat dampak pandemi covid-19.

Selain fasilitas belajar mengajar, pemerintah diminta menyesuaikan kurikulum pendidikan. Hal ini perlu dilakukan agar kualitas pembelajaran tercapai.

“Jangan mengejar kuantitas. Kita juga harus mengejar kualitas kurikulum yang disesuaikan dengan kondisi dan situasi sekarang ini,” ujar dia.

Anggota Komisi VI DPR itu meminta para siswa-siswi tetap semangat menuntut ilmu di tengah situasi ini. Dia pun memberikan bantuan berupa paket kuota internet kepada siswa-siswi SMA 1 Pacitan yang mengikuti sosialisasi sebagai bentuk penyemangat belajar.

“Walaupun sedang diterpa pandemi covid-19, kita harus tetap aktif berkarya dan berprestasi. Terus berusaha dan jangan menyerah,” kata dia.