Kenyamanan Belanja Daring dari Kolaborasi Operator Telekomunikasi dengan Dompet Digital

MONITORDAY.COM - Disamping uang elektronik khalayak juga memerlukan dompet digital untuk memperlancar transaksi dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari. Pelanggan memerlukan kenyamanan saat rekreasi digital misalnya akses e-commerce, media sosial dan aplikasi pesan instan, browsing, streaming video, dan mobile gaming. Pelaku bisnis terkait memerlukan kolaborasi dan sinergi untuk membangun ekosistem digital yang kompetitif. Kepuasan pelanggan adalah kuncinya.
Kolaborasi dan sinergi itu nampak salah satunya dalam kerjasama antara operator seluler Telkomsel dengan penyedia layanan dompet digital untuk mendukung program berbelanja daring selama pandemi virus corona. Termasuk dalam belanja produk-produk digital yang semakin diminati dan menajdi bagian dari gaya hidup masyarakat.
Tren dalam kegiatan sehari-hari masyarakat yang semakin dekat dengan aktivitas daring menjadi tantangan dan peluang tersendiri bagi pelaku bisnis. Aktivitas daring masyarakat yang meningkat selama pandemi mendorong Telkomsel untuk terus menyediakan layanan yang sesuai dengan kebutuhan pelanggan melalui berbagai digital touchpoint Telkomsel. Demikian kata General Manager Digital Product and Service Management Telkomsel, Awalludin Subarkat.
Kali ini kerja sama terkait melibatkan ShopeePay, dompet elektronik dari platform Shopee untuk kampanye ShopeePay Super Daring Deals. Dompet elektronik memungkinkan para pengguna untuk melakukan transaksi jual-beli elektronik secara cepat dan aman.
Dompet elektronik berfungsi hampir sama dengan dompet saku. Dompet elektronik pertama kalinya diakui sebagai sebuah metode untuk menyimpan uang dalam bentuk elektronik, namun kemudian menjadi populer karena cocok untuk menyediakan cara yang nyaman bagi pengguna Internet untuk menyimpan dan menggunakan informasi berbelanja secara daring.
Berdasarkan Peraturan Bank Indonesia, Dompet Elektronik merupakan layanan elektronik untuk menyimpan data instrumen pembayaran antara lain alat pembayaran dengan menggunakan kartu dan/atau uang elektronik, yang dapat juga menampung dana, untuk melakukan pembayaran.
Pelanggan Telkomsel akan mendapatkan promosi uang kembalian, atau cashback, hingga 80 persen untuk pembelian paket internet dan telepon di aplikasi MyTelkomsel, dengan metode pembayaran menggunakan ShopeePay. Promosi ini berlangsung pada 12 hingga 21 Februari.
Partisipasi Telkomsel dalam kampanye ShopeePay Super Daring Deals menjadi sarana agar pengguna MyTelkomsel dapat memiliki layanan internet yang andal, akses yang mudah, paket yang terjangkau, serta kenyamanan saat rekreasi digital misalnya akses e-commerce, media sosial dan aplikasi pesan instan, browsing, streaming video, dan mobile gaming. Hal ini sesuai dengan komitmen Telkomsel untuk selalu memberikan produk dan layanan yang customer-centric, yang sesuai dengan gaya hidup masyarakat di segala situasi dan kondisi.
Program khusus ini merupakan salah satu upaya Telkomsel untuk kebijakan tetap berada di rumah, stay at home, selama pandemi COVID-19. Temuan Telkomsel, terdapat peningkatan akses layanan digital pada musim libur Natal dan Tahun Baru 2020 dibandingkan hari biasa.
Pelanggan mereka pada liburan lalu banyak yang mengakses e-commerce (26.55 persen), media sosial maupun aplikasi pesan instan (17,58 persen), menonton video secara streaming (12,22 persen) dan bermain game daring (10,79 persen).
Bagi ShopeePay kerja sama ini selain untuk memberikan kenyamanan saat bertransaksi daring dari rumah, juga untuk mendukung kegiatan rekreasi digital masyakarat ketika beraktivitas dari rumah, termasuk untuk telekomunikasi dan hiburan.
Dengan perkembangan dunia internet yang semakin maju mendorong penggunaan dompet elektronik sebagai alat transaksi yang lebih efisien ketimbang menggunakan bank. ini terbukti dengan banyaknya website-webisite e-comerce yang menggunakan dompet elektronik sebagai alat transaksinya. Ada beberapa layanan dompet elektronik yang kini banyak digunakan dalam transaksi daring diantaranya ialah paypal yang merupakan dompet elektronik yang paling banyak digunakan dalam transaksi daring.