Grand Skema Kebijakan Pemerintah Indonesia Dalam Transformasi Ekonomi
Menteri Koordinator bidang Perekonomian, Darmin Nasution menguraikan lima kebijakan pilar utama dalam transformasi ekonomi.

MONITORDAY.COM - Menteri Koordinator bidang Perekonomian, Darmin Nasution menguraikan lima kebijakan pilar utama dalam transformasi ekonomi.
Pertama, pemerintah akan mengoptimalkan pemanfaatan infrastruktur yang telah dibangun oleh pemerintah secara masif selama lima tahun terakhir. “Tema dalam transformasi ekonomi ini mengoptimalkan pemanfaatan infrastruktur yang sudah ada. Tentu saja, pembangunan infrastruktur yang belum ada atau belum selesai akan tetap berlanjut,” kata Darmin di Hotel Borobudur, Jakarta, Jumat (9/8).
Kedua, pemerintah akan implementasikan kebijakan pemerataan ekonomi untuk menghindari ketimpangan.
Ketiga, meminimalisasi hutang pada asing. “Porsi asing di investasi portofolio kita saja sudah 40%, ini arahnya harus kita buat menurun meski memang tidak bisa secara cepat dan begitu saja karena tetap dibutuhkan,” lanjut Darmin.
Keempat, meningkatan kualitas SDM dan efisiensi pasar tenaga kerja. “Untuk itu, pemerintah telah melakukan intervensi dalam bentuk kebijakan pendidikan vokasi untuk mempercepat investasi SDM yang kemudian dapat mendukung transformasi ekonomi,” tambah Darmin.
Kelima, pemerintah melakukan konfigurasi investasi untuk mendukung pertumbuhan ekonomi. Berkaca pada ICOR Indonesia saat ini yang tergolong tinggi, menandakan investasi di Indonesia secara makro tidak efisien.
Menurut Darmin, dari kelima pilar transformasi ekonomi harus didorong dengan dukungan dari seluruh stakeholder agar dampaknya diterima oleh seluruh lapisan masyarakat.
“Kelima pilar transformasi ekonomi tersebut perlu dijalankan dengan memperhatikan sinergi dan dukungan dari seluruh sektor maupun stakeholder di bidang ekonomi agar kemudian dapat memberikan dampak yang lebih luas terhadap masyarakat,” tutup Darmin.