Kelompok Ekstremis Boko Haram Diduga Bersatu dengan ISWAP Memerangi Orang Kafir

Kelompok Ekstremis Boko Haram Diduga Bersatu dengan ISWAP Memerangi Orang Kafir
Sekelompok pejuang dari kelompok ekstremis Nigeria Boko Haram diduga akan bersatu dengan kelompok ISIS

MONITORDAY.COM - Sekelompok pejuang dari kelompok ekstremis Nigeria Boko Haram diduga akan bersatu dengan kelompok ISIS Provinsi Afrika Barat (ISWAP), untuk memerangi orang kafir.

Hal tersebut terungkap dalam video yang dilihat oleh Reuters, videonya sontak menimbulkan kekhawatiran kalau ISWAP sedang memperkuat kendali atas pemberontakan di timur laut Nigeria usai kematian pemimpin Boko Haram Abubakar Shekau bulan lalu.

Dilansir dari Reuters, pada Senin (28/6) dua kelompok ini bersaing ketat selama bertahun-tahun. Jika ISWAP menyerap para pejuang Boko Haram, mereka dapat menyatukan fokus untuk menyerang militer Nigeria.

Menurut data PBB pekan ini, sudah 350 ribu orang tewas akibat pemberontakan selama 12 tahun dan krisis kemanusiaan yang disebabkannya.

Dalam video yang diproduksi oleh media resmi ISIS, terlihat ratusan pria, sebagian besar bersenjata, berkumpul di semak-semak. Beberapa di antaranya pun bersumpah di depan kamera.

"Kami akan bersatu untuk memerangi (kafir). Yang bakal terjadi sekarang akan jauh melebihi apa yang terjadi di masa lalu setelah kami bersatu," imbuhnya.